Selain Pakai Baju Adat Aceh, Presiden Juga Undang Tokoh Aceh


JAKARTA - Istana Kepresidenan kembali menggelar upacara bendera dalam rangka hari ulang tahun kemerdekaan RI ke-73, di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (17/08/2018).

Upacara HUT RI ke 73 kali ini, Presiden Joko Widodo selaku inspektur upacara mengenakan baju adat Aceh. Ia sempat menyapa sejumlah masyarakat yang hadir sebelum menuju mimbar upacara. Sedangkan Ibu Negara mengenakan baju adat provinsi Papua.

Tak hanya itu, Presiden RI Ir Joko Widodo juga mengundang beberapa tokoh dari Serambi Mekkah ( Aceh) untuk menghadiri upacara HUT RI Ke 73 di Istana Negara seperti, Wakil Ketua MPU Aceh Tgk Faisal Ali, Mantan Juru Bicara Gerakan Aceh Merdeka (GAM), Sofyan Dawod, Bupati terpilih Kota Subulussalam, Affan Alfian Bintang, Sulaiman Badai dari PDI P, Tgk. M. Yahya (Abon Yahya pimpinan pasantren Aceh Utara), Tgk. Muhammat HS Pimpinan pasantren di Kabupaten Pidie dan Gumarni selaku ketua #Cakra 19 Koter Aceh dan juga Tim Relawan Jokowi.

Salah satu undangan yang menghadiri upacara di istana Negara, Gumarni yang juga Ketua #Cakra 19 koter Aceh# (Tim Relawan jokowi) menyampaikan terima kasih kepada Presiden Republik Indonesia yang telah menggunakan baju adat Aceh di hari kemerdekaan negara ini.



“Kami Rakyat Aceh merasa bahagia karena dalam sejarah yang kami tau belum ada hari kemerdekaan RI di Istana Negara Bapak Presiden memakai baju daerah. Tapi hari kemerdekaan kali ini Presiden memakai baju adat Aceh sedangkan istrinya menggunakan baju adat Papua,” katanya.

Sementara Tgk. Sofyan Dawod yang juga hadir di Istana Negara mengajak kepada seluruh masyarakat Aceh untuk membantu mensukseskan berbagai program presiden Jokowi dikarenakan dia sangat menghormati Aceh.

“Beliau sangat menghormati masyarakat Aceh dan telah terlihat hari ini, di hari kemerdekaan beliau telah menampakkan kecintaannya pada rakyak Aceh sampai Papua dengan menggunakan baju adat di hari besar Negeri ini,” kata mantan Juru bicara GAM ini.

Sedangkan Wakil ketua MPU Aceh Tgk Faisal Ali juga menyampaikan kepada masyarakat Aceh perlu bahagia dengan melihat di layar kaca (TV) Presiden Republik Indonesia Joko Widodo memakai baju adat dari Tanah Rencong (Aceh).

“Telah memakai baju adat Aceh. Semoga di tahun depan Bapak Presiden dapat menggunakan juga baju adat daerah lainnya agar rasa kesamaan kita terus terbangun dan saling menghormati , karena banyak suku dan pulau di Negeri ini,” tutur Tgk Faisal Ali yang juga Ketua PWNU Aceh.
sumber

0 Komentar

close