Ustaz Abdul Somad: Ananda Rangga, Engkau Mulia dengan Derajat Syahid

Keberanian almarhum Rangga (sebelumnya ditulis Angga), bocah berusia 9 tahun warga Kecamatan Birem Bayuen, Aceh Timur, Aceh saat membela ibunya, Dina (28) yang hendak diperkosa tersangka SA (36) mendapat simpati dari Ustaz Abdul Somad (UAS).

Rangga tewas karena dianiaya dan dibacok tersangka SA (36), Jumat malam (9/10/2020) lalu. 

UAS menyebut sabda Rasulullah Saw yang mengatakan: "Siapa yang terbunuh karena membela keluarganya, maka ia mati syahid". (HR. at-Tirmidzi).

"Ananda Rangga, dengan perbuatanmu engkau telah mengajarkan pada anak bangsa ini tentang arti menjaga kehormatan, walau mesti dibayar dengan nyawa. Engkau hadap Allah tanpa dosa, karena belum aqil baligh. Engkau mulia dengan derajat syahid," tulis UAS dalam postingannya di akun resmi Instagram @ustadzabdulsomad_official.

Dalam postingannya, UAS menyertakan foto almarhum tengah mengenakan seragam SD putih merah dan memakai tas gendong.

UAS menyatakan, syahid berarti disaksikan, karena seluruh malaikat menyambut ruhmu.

Syahid berarti menyaksikan, karena engkau telah menyaksikan tempatmu di surga sebelum kematian tiba. "Engkau merasakan sakaratulmaut hanya seperti cubitan lembut pada kulit yang halus. Engkau terbebas dari azab kubur dan hisab," paparnya. source

0 Komentar

close