Ikatan Cinta Dinilai Mengecewakan, Ini Respons Amanda Manopo

ACEHSERAMBI.COM - Sinetron Ikatan Cinta dinilai semakin mengecewakan, aktris Amanda Manopo beri tanggapan serta harapan kedepan untuk sinetron tersebut.

Diceritakan Amanda dalam siaran live Instagram-nya, Selasa (14/6/2022), bahwa Ikatan Cinta sedang berusaha untuk memperbaiki diri.

Tapi memang itu tidak bisa terjadi instan. Karena semua membutuhkan proses.

"Jangan kecewa sama IC (Ikatan Cinta) sekarang, salah kalian," kata Amanda.

"Jangan kecewa sama orang-orang yang ada di sini ataupun orang kantor, kalian salah besar, karena kalian enggak tahu ceritanya kayak apa," ujar Amanda.

Amanda kemudian mengungkap salah satu usaha yang dilakukan oleh Ikatan Cinta dalam memperbaiki diri saat ini. 

"Banyak yang kita usahain. Orang kantor juga banyak usahain, mereka putar otak, mereka ganti penulis lagi loh untuk memberikan yang terbaik," kata Amanda Manopo.

"Tapi memang tidak semudah itu semuanya, semuanya butuh proses," lanjutnya.

Lebih lanjut Amanda mengibaratkan proses yang sedang dilewati Ikatan Cinta saat ini seperti proses tumbuh seorang bayi.

"Ini kita posisinya ngerangkak lagi supaya berdiri tegak," ujar Amanda.

"Kita harus buktiin, tanpa harus ada siapapun, siapapun yang meninggalkan kita, kita harus tetep berjuang dan memberikan yang terbaik," kata Amanda.

Kemudian ketika menanggapi komentar netizen yang mendoakan Ikatan Cinta bisa kembali seperti dulu, Amanda justru tak merasa Ikatan Cinta harus sama seperti dulu.

"Ya kalau misal tidak bisa kembali, kita coba bikin sesuatu yang baru," kata Amanda.

"Tidak perlu harus mengundang nama, judul tersebut, kita bikin judul yang baru, mungkin dengan rasa yang sama tapi dengan jalan cerita yang berbeda," sambungnya.

Diberitakan sebelumnya, Amanda Manopo mengungkap alasannya untuk tidak meninggalkan sinetron Ikatan Cinta dan memilih menyelesaikan pekerjaan yang sudah dimulainya. 

"Saya kan hanya menyelesaikan sebuah tanggung jawab dan kepercayaan," ucapnya.

"Kan kita memulai baik-baik, mengakhiri baik-baik, profesional, jangan sampai seribu kebaikan akan hilang karena adanya satu kesalahan," lanjut Amanda. source

0 Komentar

close