Viral jejak digital Ahmad Sahroni sebut FPI musuh negara, warganet: Jika hari ini berubah, jangan percaya

ACEHSERAMBI.COM - Beredar jejak digital Politisi Partai NasDem, Ahmad Sahroni yang mendukung penuh pembubaran Front Pembela Islam (FPI) kala itu.

Potongan video itu berisi wawancara Ahmad Sahroni pada acara Metro Hari Ini dengan tajuk FPI Organisasi Terlarang.

Dalam video, Ahmad Sahroni dengan tegas mendukung pemerintah untuk pembubaran FPI lantaran meresahkan dan musuh negara.

Potongan video tersebut diunggah pengguna twitter @bengkeldodo pada 16 Juni 2022. Ia memuji atas sikap dan narasi Ahmad Sahroni terhadap ormas terlarang itu.

“Simak hingga tuntas. Perhatikan bicaranya dan suaranya santai dan tertata karena membaca artinya memang sudah persiapan niat tampil sempurna,”  tulis dia, dikutip Hops.ID pada Sabtu, 18 Juni 2022.

Hanya saja, pihaknya nampak khawatir bilamana suatu ketika Ahmad Sahroni balik mendukung FPI maupun pentolan-pentolannya.

"Jika hari ini tiba-tiba berubah, jangan percaya,” kata dia.

“Jejak digital memang kejam dan buat para netizen yang kemarin langsung gas si Aahmad Sahroni calon Gub DKI lain kali cek ricek dulu rekam jejaknya. Jangan langsung ngegas saja cuma gara-gara ikut mensukseskan Formula E,” sahut @hendra_roestoe di kolom komentar.

Berdasarkan penelusuran, video tersebut merupakan wawancara Ahmad Sahroni pada acara live Metro TV tentang pembubaran FPI yang diunggah di kanal Youtube pada 30 Desember 2020.

“Perlakuan tegas pemerintah saya apresiasi, ini yang sebenarnya kami tunggu, ketegasan dalam menyikapi ormas yang luar biasa sangat mengganggu ketertiban dan keamanan yang akan merusak dan memecah belah bangsa,” kata Ahmad Sahroni.

“Yang dilakukan pemerintah saat ini (kala itu), yang ditunggu-tunggu sesuai prosedural yang ada, bahwa secara legal atau ormas FPI yang dibubarkan pada hari ini itu sudah dalam tahapan yang tepat,” lanjut dia.

“Kenapa? Karena ini membuat resah, ini adalah musuh negara yang akan merusak bangsa kita dalam tata kelola yang cukup baik pada pemerintaha sekarang,” sambung dia lagi.

“Maka pada hari ini FPI telah dibubarkan dan ini menjadi bagian kita semua atas kebanggaaan sebagai masyarakat bahwa pemerintah menyikapi ini dengan sempurna,” tutupnya. source 

0 Komentar

close